Cari di Blog Ini

Monday, January 2, 2012

ALAT BUNYI-BUNYIAN

LAPORAN ALAT BUNYI-BUNYIAN

I.            TUJUAN
     Menunjukkan berbagai macam alat bunyi-bunyian
     Menunjukkan cara membunyikan alat bunyi-bunyian
             
II.            LANDASAN TEORI
     Bunyi adalah suatu bentuk gelombang longitudinal yang merambat secara perapatan dan perenggangan,  terbentuk oleh partikel zat perantara serta ditimbulkan oleh sumber bunyi yang mengalami getaran akibat adanya suatu energi atau tenaga.
     Manusia mendengar bunyi saat gelombang bunyi, yaitu getaran di udara atau medium lain, sampai ke gendang telinga manusia. Batas frekuensi bunyi yang dapat didengar oleh telinga manusia kira-kira dari 20 Hz sampai 20 kHz pada amplitudo umum dengan berbagai variasi dalam kurva responsnya. Suara di atas 20 kHz disebut ultrasonik dan di bawah 20 Hz disebut infrasonik.
     Bunyi dihasilkan oleh benda yang bergetar. Semua getaran benda yang dapat menghasilkan bunyi sisebut sumber bunyi. Bunyi terjadi jika terpenuhi tiga syarat yaitu  adanya sumber bunyi, zat (medium) perantara, pendengar. Contoh sumber bunyi adalah berbagai alat musik.
III.            ALAT DAN BAHAN


Alat
·         Drum
·         Suling
·         Angklung
Bahan (gambar)
·         Biola
·         Kecapi
·         Piano
·         Terompet
·         Gendang
·         Ketipung
·         Saron
·         Gong
·         Kenong
·         Harmonika
·         Gitar
·         Pianika
·         Rebana
·         Kenthong


IV.            LANGKAH KERJA
     Angklung digetarkan
     Suling ditiup
     Drum dipukul

V.            HASIL KEGIATAN
Alat Musik
Sumber Bunyi
Cara Kerja
Gitar
Senar/dawai
Dipetik
Pianika
Hembusan udara
Ditiup dan ditekan
Suling
Hembusan udara
Ditiup
Angklung
Bambu (bahan dasarnya)
Digetarkan
Drum
Bahan dasarnya
Dipukul
Rebana
Kulit rebana (selaput/membran)
Dipukul
Kenthong
Bambu (bahan dasarnya)
Dipukul
Biola
Senar/dawai
Digesek
VI.            PEMBAHASAN
Bunyi yang dihasilkan berasal dari lubang-lubang yang ada di kotak tersebut, misal bila hanya senar saja maka bunyi yang dihasilkan tidak nyaring. Bahan- bahan pembuatannya juga bermacam-macam sesuai dengan suara yang ingin dihasilkan.
VII.            KESIMPULAN
Semua alat musik mempunyai getaran sumber bunyi yang berbeda-beda sehingga cara memainkannya juga berbeda pula.

Artikel Terkait

0 comments:

Post a Comment

popa